Sponsors

Pages

Selasa, 20 Maret 2012

5 Model Rambut Favorit Wanita


Seperti biasa, wanita tak bosan-bosannya mengurusi model rambut yang merupakan bagian penting dalam berpenampilan. Tak sedikit wanita yang bersedia mengeluarkan uang cukup besar untuk membayar seorang hairstylist guna sekedar merubah tatanan dan model rambut agar sesuai dengan bentuk wajah, karakter dan tren rambut terkini.

Dari sekian banyak model dan tren rambut yang terus berganti setiap tahunnya, ternyata ada model rambut yang selalu menjadi favorit wanita. Ini dia model rambut favorit wanita sepanjang masa:

1. Model Rambut Panjang  Berponi

Banyak wanita yang ingin tampil dengan model rambut klasik yaitu rambut panjang. Untuk memperindah tampilan biasanya para wanita menyisipkan poni dibagian depan. Poni akan memberikan kesan lebih muda, menyembunyikan bagian dahi yang lebar dan menutupi garis- garis halus.

Untuk mempertahankan tatanan yang bagus, Anda perlu merapikannya setiap tiga minggu sekali, agar poni tidak terlalu panjang.

Tips: Gunakan rol rambut berukuran sedang untuk memberikan efek gembung pada poni. Anda dapat menggunakannnya sepanjang perjalanan ke kantor dan melepasnya ketika sudah sampai.



2. Model Rambut Panjang Berlayer


Model rambut wanita ini diperkirakan akan terus menjadi hits sepanjang masa. Efek layer akan memberikan kelembutan pada wajah. Penataannya memang sedikit memerlukan waktu ekstra, karena panjang rambut yang tidak sama, tetapi dengan blow wanita akan terkesan seksi.

Tips:  Setelah mengeringkan rambut, semprotkan hairspray lalu gunakan jari untuk memisahkan ujung-ujung rambut.


3. Model Rambut Bob


Model rambut dengan panjang medium ini merupakan model rambut wanita yang tidak terlalu rumit dalam penataannya. Gayanya yang  lurus pada bagian bawah sangat memungkinkan untuk diaplikasikan pada tekstur rambut lurus, bergelombang, atau bahkan messy.

Agar lebih variatif, biasanya hairstylist membuat rambut bagian depan lebih panjang agar tidak terkesan boxy. Ini untuk menyiasati tekstur wajah yang tegas, juga meniruskan wajah bulat menjadi oval.

Tips: Semprotkan produk penataan rambut yang memberikan efek tebal pada rambut. Gunakan produk ini saat rambut dalam keadaan setengah basah. Keringkan secara alami menggunakan jari untuk mendapatkan hasil yang baik.


4. Model Rambut Shagy


Model rambut ini pernah dipopulerkan oleh aktris Jane Fonda saat membintangi film Klute dan sampai saat ini masih terlihat keren dan sexy. Modelnya hampir sama dengan model rambut bob, bedanya, model rambut ini lebih bervolume karena struktur layernya. Untuk bagian depan, panjangnya sama dengan rambut bagian sisi.

Biasanya mereka yang menggunakan gaya rambut ini, menatanya dengan belahan sedikit ke samping agar tidak terlalu polos. Selain itu helai rambut yang jatuh akan melayang indah saat tertiup angin.

Tips: Jika tekstur rambut sudah lurus, cukup blow dry untuk mendapatkan kilau maksimal. Sedangkan untuk rambut dengan gelombang besar, Anda perlu menggunakan bantuan catokan untuk membuatnya menjadi lurus, pastikan sebelum melakukan, oleskan serum untuk melindungi kutikula rambut dari efek panas.



5. Model Rambut Pixie


Untuk mendapatkan model rmabut klasik ini memang dibutuhkan keberanian karena wanita harus merelakan rambut panjangnya dipotong super pendek. Tetapi tidak perlu khawatir,  efek yang didapatk dari model rambut ini sangat menakjubkan yaitu smart, fresh, dan fun.

Untuk tampil total, coba mengganti warna rambut menjadi kecoklatan atau burgundy. Atau hanya dengan memberi highlight pada helai-helai rambut. Cara lain untuk tampil keren adalah dengan memberikan poni asimertis yang menutup dahi.

Tips: agar rambut lebih bervolume, gunakan foam penata pada bagian ujung rambut. Caranya, ambil dengan menggunakan ujung jari kemudian bubuhkan pada ujung rambut sambil menatanya secara acak.


Ayo wanita, pilih model rambut favorit kamu.


0 komentar:

Posting Komentar

Anda boleh Kopi Paste. asal sertakan link back ke blog ini Makasih

ANDA WAJIB KOMENTAR :D !!
jika anda Tidak Punya Akun Apapun,, Anda Bisa Menggunakan ANONYMOUS